Rabu, 23 Mei 2012

Rokok

Pengertian, Sejarah, dan Kandungan Rokok
Quote:
Rokok adalah silinder dari kertas berukuran panjang antara 70 hingga 120 mm (bervariasi tergantung negara) dengan diameter sekitar 10 mm yang berisi daun-daun tembakau yang telah dicacah. Rokok dibakar pada salah satu ujungnya dan dibiarkan membara agar asapnya dapat dihirup lewat mulut pada ujung lainnya.
Manusia di dunia yang merokok untuk pertama kalinya adalah suku bangsa Indian di Amerika, untuk keperluan ritual seperti memuja dewa atau roh. Pada abad 16, Ketika bangsa Eropa menemukan benua Amerika, sebagian dari para penjelajah Eropa itu ikut mencoba-coba menghisap rokok dan kemudian membawa tembakau ke Eropa. Kemudian kebiasaan merokok mulai muncul di kalangan bangsawan Eropa. Tapi berbeda dengan bangsa Indian yang merokok untuk keperluan ritual, di Eropa orang merokok hanya untuk kesenangan semata-mata.
Abad 17 para pedagang Spanyol masuk ke Turki dan saat itu kebiasaan merokok mulai masuk negara-negara Islam.

Rokok mengandung kurang lebih 4.000 elemen-elemen, termasuk arsenik, aseton, butan, karbon monoksida, dan sianida dan setidaknya 200 diantaranya dinyatakan berbahaya bagi kesehatan. Asap rokok yang dihirup oleh perokok maupun perokok pasif mengandung 43 zat yang diketahui menyebabkan kanker. Asap rokok yang baru mati di asbak mengandung tiga kali lipat bahan pemicu kanker di udara dan 50 kali mengandung bahan pengeiritasi mata dan pernapasan. Semakin pendek rokok semakin tinggi kadar racun yang siap melayang ke udara.
Suatu tempat yang dipenuhi polusi asap rokok adalah tempat yang lebih berbahaya daripada polusi di jalanan raya yang macet.
Racun utama pada rokok adalah nikotin, tar,dan karbon monoksida.

Nikotin, adalah zat adiktif yang mempengaruhi syaraf dan peredaran darah. Zat ini bersifat karsinogen, dan mampu memicu kanker paru-paru yang mematikan.
Nikotin merupakan bahan yang sangat candu, bahkan 5 hingga 10 kali lebih kuat menimbulkan efek psikoaktif pada manusia daripada kokain dan morfin yang jelas dilarang peredarannya.
Penghentian pemakaian nikotin pada pecandunya mungkin menghasilkan banyak gejala yang tidak menyenangkan, termasuk mengidam nikotin, sifat lekas marah, kegelisahan, konsentrasi buruk, lemas, tidak bersemangat, keresahan, sakit kepala, kantuk, dan gangguan perut.
Nikotin dapat menimbulkan efek yang berlawanan, tergantung dosisnya. Pada dosis rendah, nikotin merangsang pikiran agan dan meningkatkan detak jantung serta tekanan darah. Pada dosis tingggi, nikotin akan menenangkan dan menurunkan detak jantung. Para perokok sering kali tanpa sadar menyesuaikan seberapa keras dan seberapa sering mereka mengisap, untuk mendapatkan dosis rendah atau tinggi.
Ketika Anda merokok, nikotin terserap ke dalam darah dan mengalir menuju reseptor otak. Nikotin merangsang reseptor otak untuk melepaskan sejenis kimia yang disebut Dopamin. Zat inilah yang memberikan sensasi rasa nikmat dan tenang. Tetapi, efek nikotin ini hanya berlangsung singkat. Oleh karena itu, timbul dorongan untuk merokok lagi.
Perusahaan rokok dapat memproduksi rokok tanpa nikotin, namun tentu saja mereka tidak akan melakukannya karena tidak akan ada yang membeli rokok mereka.

Tar adalah substansi hidrokarbon yang bersifat lengket dan menempel pada paru-paru.

Karbon monoksida adalah zat yang mengikat hemoglobin dalam darah, membuat darah tidak mampu mengikat oksigen.




Bahaya Merokok Part 1
Quote:
Berikut ini beberapa resiko penyakit dan berbagai dampak lainnya akibat merokok:

Penyakit Jantung dan Stroke
Nikotin yang dikandung dalam sebatang rokok bisa membuat jantung agan berdebar lebih cepat dan meningkatkan kebutuhan tubuh agan akan oksigen. Asap rokok juga mengandung karbon monoksida yang beracun. Zat beracun ini berjalan menuju aliran darah dan sebenarnya menghalangi aliran oksigen ke jantung dan ke organ-organ penting lainnya. Nikotin dapat mempersempit pembuluh darah sehingga lebih memperlambat lagi aliran oksigen.
Nikotin juga akan membentuk daya tahan terhadap insulin, sehingga menimbulkan kondisi pra-diabetes, (yaitu ketika kadar gula darah meningkat namun belum sampai pada tingkat diabetes). Kondisi itu akan meningkatkan risiko terhadap Kardiovaskuler. Itu sebabnya para perokok memiliki risiko terkena penyakit jantung yang sangat tinggi. Rokok merupakan salah satu penyebab utama serangan jantung. Kematian seorang perokok akibat penyakit jantung lebih banyak dibanding kematian akibat kanker paru-paru.

Kanker Paru-paru
Asap rokok dari tembakau mengandung banyak zat kimia penyebab kanker. Asap yang dihisap mengandung berbagai zat kimia yang dapat merusak paru-paru. Zat ini dapat memicu terjadinya kanker khususnya pada paru-paru. Kanker paru-paru merupakan kanker yang paling umum yang diakibatkan oleh merokok. Penyebaran kanker paru-paru dalam tubuh terjadi secara senyap hingga menjadi stadium yang lebih tinggi. Dalam banyak kasus, kanker paru-paru membunuh dengan cepat.
Zat-zat Karsinogen (pemicu kanker) yang terkandung pada rokok adalah:
- Vinyl Chloride
- Venzo (a) Pyrenes
- Nitroso-Nor-Nicotine
Satu-satunya zat yang lebih berbahaya daripada asap rokok dalam memicu kanker paru-paru adalah zat-zat radioaktif. Itu pun jika dimakan atau dihisap dalam kadar yang cukup.
Kematian umumnya bukan terjadi karena kesulitan bernafas yang diakibatkan oleh membesarnya kanker, tetapi karena posisi paru-paru dalam sistem peredaran darah menjadikan kanker mudah menyebar ke seluruh tubuh. Penyebaran metastase ke arah otak dan bagian kritis lainnya lah yang mengakibatkan kematian itu.
90% penderita kanker paru-paru meninggal dalam 3 tahun setelah diagnosis.
Selain kanker paru-paru, merokok juga dapat memicu kanker mulut, kanker usus, kanker ginjal, kanker mulut rahim, kanker darah, kanker tenggorokan, kanker pankreas dan kanker kandung kemih.

Aterosklerosis
Atherosklerosis adalah permasalahan pada sistem sirkulasi darah manusia yang disebabkan penumpukan lemak jenuh atau kolesterol pada pembuluh darah. Atherosclerosis terjadi karena akumulasi dalam arteri, oleh zat-zat lemak, otot halus abnormal, serta tumpukan kolesterol. Akibat akumulasi ini, terjadi penyempitan pembuluh darah, dan bahkan dapat terjadi penyumbatan.
Selain factor keturunan, tekanan darah tinggi dan konsumsi kolesterol, merokok juga meningkatkan resiko penyumbatan pembuluh darah.

Emfisema
Perokok berat yang sudah bertahun-tahun merokok akan mengalami Emfisema. Emfisema merupakan penyakit yang secara bertahap akan membuat paru-paru kehilangan elastisitasnya.
Jika paru-paru kehilangan keelastikannya, maka akan sulit untuk mengeluarkan udara kotor. Tanda-tandanya adalah mulai mengalami kesulitan bernapas pada pagi dan malam hari. Lalu mudah terengah-engah. Tanda lainnya adalah sering mengalami flu berat, disertai dengan batuk yang berat, dan mungkin dengan bronkhitis kronis. Batuknya sering kali tidak berhenti dan menjadi kronis.

Impotensi
Merokok akan mengurangi aliran darah yang diperlukan untuk mencapai suatu keadaan ereksi. Karena hal tersebutlah rokok dapat mempengaruhi kemampuan ereksi penis.

Berbahaya bagi Janin
Kehamilan adalah masa kritis bagi janin yang sedang dikandung. Janin menerima pasok zat makanan hanya dari tubuh ibunya melalui placenta. Selama waktu kehamilan, terjadi masa kritis yang berbeda-beda dengan efek yang berbeda pula. Racun rokok yang diserap oleh ibu (baik sebagai perokok maupun perokok pasif) meningkatkan resiko janin :
- Berat badan lahir rendah
- Pertumbuhan terhambat
- Komplikasi selama pertumbuhan
- Lahir prematur
- Berat badan rendah
- Kesulitan bernafas saat lahir
- Sakit dalam hari-hari pertama setelah lahir
- Meninggal mendadak dalam hari-hari pertama setelah lahir
Quote:

Sirkulasi Darah yang Buruk
Sel darah merah berfungsi untuk mengangkut oksigen ke seluruh tubuh. Pada perokok, molekul oksigen digantikan oleh komponen dari asap rokok, sehingga menghambat transportasi oksigen yang penting bagi kehidupan sel.

Tulang Rapuh
Sejumlah penelitian menemukan hubungan antara merokok dengan osteoporosis pada pria dan wanita. Para perokok memiliki densitas tulang yang rendah dibandingkan dengan bukan perokok. Sebuah penelitian mengamati kasus patah tulang pinggul pada wanita lansia, dan menyimpulkan bahwa satu dari 8 kasus patah tulang itu disebabkan oleh kehilangan massa tulang yang disebabkan oleh merokok.

Lebih Cepat Tua
Merokok dapat mengurangi aliran oksigen dan zat gizi yang diperlukan sel kulit agan dengan jalan menyempitkan pembuluh darah di sekitar wajah, sehingga akan menyebabkan keriput.
Proses penuaan dini tersebut meningkat sesuai dengan kebiasaan dan jumlah batang rokok yang dihisap. Para perokok berat memiliki keriput pada kulit hampir lima kali lipat dibandingkan orang yang tidak merokok.

Gigi Berbercak dan Nafas Bau
Partikel dari rokok sigaret dapat memberi bercak kuning hingga cokelat pada gigi agan, dan ini juga akan memerangkap bakteri penghasil bau di mulut agan. Bukan hanya mulut, bahkan seluruh tubuh akan berbau rokok. Sehingga akan menimbulkan rasa tidak senang pada lawan bicara ataupun terhadap masyarakat umum. Kelainan gusi dan gigi tanggal juga lebih sering terjadi pada perokok.

Kualitas Sperma Buruk
Perokok adalah penghasil sperma yang kurang baik. Selain itu, perokok juga tidak mampu melakukan hubungan seksual dalam frekuensi tinggi dibandingkan dengan bukan perokok.

Penyembuhan Luka
Luka pada perokok lebih lama sembuhnya dibandingkan dengan orang yang tidak merokok.

Depresi
Sebagian ilmuwan menganggap rokok mengandung zat yang mampu menyebabkan peningkatan mood.
Zat inilah yang biasanya kandungannya berkurang saat seseorang menderita depresi. Itulah juga penyebabnya mengapa orang yang sedang stres atau depresi cenderung mencari ‘pelarian’ ke rokok.

Panutan yang Buruk
Agan akan menjadi panutan yang buruk bagi anak agan. TS yakin, tidak ada perokok yang ingin anaknya menjadi perokok juga, sayangnya anak yang sudah terbiasa melihat orangtua-nya merokok akan lebih mudah terpengaruh untuk merokok. Bagaimana melarang anak merokok jika orangtua-nya sendiri perokok?

Dampak Bagi Perokok Pasif
Berbagai macam racun yang terdapat pada rokok dapat menyebabkan dampak penyakit yang sama pada perokok pasif (orang yang tidak merokok namun terhirup asap perokok). Anak, keluarga, teman dekat, dan siapa saja yang terkena asap agan memiliki resiko kesehatan karena rokok.

Dampak Bagi Hewan Peliharaan
Asap rokok juga dapat menyebabkan hewan peliharaan terkena risiko kanker dan masalah pernafasan.
Seperti halnya manusia, hewan peliharaan yang termasuk perokok pasif juga akan terkena risiko seperti manusia.

Terkesan Bodoh
Jika perokok membela ketergantungannya, ada satu kebenaran yang tak mampu mereka pungkiri: semua juga tahu kalau rokok itu pembunuh, jadi, bila masih ada yang meneruskan kebiasaan itu, tentunya akan terlihat bodoh kan.

Kebakaran
Jika agan ceroboh, saat merokok dan membuang puntung rokok yang masih menyala ke sembarang tempat dapat menyebabkan kebakaran.

Pencemaran Lingkungan
Selain nikotin, dalam asap rokok juga mengandung gas monoksida. Racun ini sangat berbahaya bila terhirup orang lain. Berhenti merokok berarti agan mengurangi pencemaran lingkungan dan agan peduli generasi yang akan datang.

Kerusakan Tubuh
Dampak negatif merokok tidak hanya membahayakan paru-paru, jantung, dan saluran pernapasan. Kebiasaan merokok menurut penelitian bisa merusak jaringan tubuh lainnya. Belasan penyakit yang berkaitan dengan penggunaan tembakau bahkan mencakup pneumonia (radang paru-paru), penyakit gusi, leukemia, katarak, kanker ginjal, kanker serviks, dan sakit pada pankreas. Penyebabnya karena racun dari asap rokok menyebar ke mana-mana melalui aliran darah. Merokok dapat mengakibatkan penyakit di hampir setiap organ tubuh.



Mengapa Sulit Berhenti Merokok? Part 1
Quote:
Meski sadar rokok itu berbahaya, tapi selalu ada alasan yang membuat perokok kembali lagi pada kebiasaan buruknya. Perokok berlindung dengan banyak alasan saat diminta berhenti merokok. Menurut mereka, merokok bisa meningkatkan daya pikir, kreativitas, menunjukkan kejantanan, dan menurunkan stres. Tetap merokok pun badan sepertinya juga masih sehat. Tapi, kebaikan rokok itu hanyalah mitos, sugesti, dan tak ada bukti ilmiahnya. Padahal tanda-tanda penurunan kondisi badan dan penyakit sudah didapat, misalnya batuk-batuk, badan lesu, dan kena penyakit seperti darah tinggi, paru-paru, hingga diabetes.
Penyebab susahnya berhenti merokok di antaranya :

Nikotin
Candu yang berasal dari nikotin akan membelenggu siapapun yang menghirupnya. Rata-rata perokok memiliki 40 miliar gram nikotin di dalam setiap militer darah.
Keadaan sesulit apa pun bagi perokok, otak akan memengaruhi bahwa rokok menjadi salah satu jalan keluar dan memberi ketenangan.
Ketika perokok mencoba berhenti merokok, kadar nikotin dalam tubuh akan berkurang. Kekurangan nikotin bagi para perokok akan terasa menyiksa. Perokok akan merasa tegang, ngantuk, lekas marah, tidak bersemangat, cemas, sakit kepala, mual-mual, bergetar, mulut kering, lemah, lapar, insomnia, bahkan frustasi dan berbagai efek lainnya.
Oleh sebab itu, banyak perokok yang sulit berhenti karena menghindari gejala-gejala tersebut.
Bagaimana mengatasinya?
Berhenti dari kecanduan (kecanduan apa pun itu) merupakan hal yang sangat sulit. Ada sebagian orang yang kuat, yang bisa langsung berhenti dalam satu kali usaha saja. Sebagian lagi perlu berhenti secara bertahap dan perlahan-lahan. Sisanya, orang-orang yang merasa cepat putus asa, yang telah mencoba berulang-ulang tapi selalu gagal.
Sebenarnya cukup satu kunci jika agan ingin berhenti merokok: niat.
Pertanyaannya seberapa besar niat agan untuk berhenti merokok?
Seberapa yakin agan dengan keputusan tersebut?
Kuatkan niat agan, yakinkan diri bahwa lepas dari rokok adalah hal terbaik yang harus agan lakukan demi kesehatan tubuh agan.
Sadari bahwa ketika agan ingin merokok, nikotin yang membuat agan begitu ketagihan.
Ketahui juga bahwa tubuh manusia itu ajaib. Meskipun prosesnya butuh waktu, tubuh mampu menyaring dan mengeluarkan racun, termasuk nikotin.
Bayangkan : ketika nikotin mulai disaring dan dikeluarkan oleh tubuh, kadar nikotin dalam tubuh mulai berkurang, nikotin mulai menjerit-jerit, meminta tambahan, memberikan agan tanda melalui ketagihan untuk memasukkan lagi racun itu kedalam tubuh sehat anda. JANGAN BERIKAN!!
Bertahanlah pada niat agan semula untuk berhenti merokok. Ingat bahwa setelah jangka waktu tertentu, ketika tubuh sudah menyaring dan mengeluarkan seluruh nikotin, ketagihan akan hilang dengan sendirinya, dan tidak akan pernah muncul lagi selama agan tidak lagi merokok.
Semakin lama seorang perokok tidak merokok, efek ketika nikotin dalam tubuh berkurang seperti tegang, ngantuk, cemas, lekas marah, dan lain-lain, akan semakin berkurang.
Bertahanlah, jangan mengalah kepada nikotin, ketagihan akan berkurang dengan berlalunya waktu.

Kebiasaan
Setelah sekian lama merokok, rokok sudah menjadi bagian hidup dari perokok, menjadi kebiasaan sehari-hari dan sudah dianggap layaknya teman yang selalu menemani oleh perokok.
Mengubah kebiasaan memang tidak mudah karena kebiasaan adalah proses yang terjadi di pikiran bawah sadar. Apalagi bila kebiasaan tersebut sudah berlangsung puluhan tahun dan di sekitar banyak pendukungnya.
Bagaimana mengatasinya?
Banyak orang tidak rela meninggalkan rokok karena takut akan kehilangan "ketenangan" yang biasa didapatkannya dari rokok. Bagi kebanyakan perokok, merokok menjadi mekanisme pelampiasan setiap kali pikiran tidak tenang.
Ketika mencoba berhenti merokok, efek kekurangan nikotin muncul, perokok merasa tersiksa. Sebagian menganggap efek itu akan selalu muncul dan tidak akan pernah hilang.
Padahal setelah tubuh bersih dari nikotin, efek itu tidak akan pernah muncul lagi selama tidak merokok. Setiap perokok bisa hidup seperti ketika ia masih merokok dan bahkan lebih baik, dan tentu saja, jauh lebih sehat.
Rokok bukanlah teman agan, karena seorang teman tidak akan menyakiti agan. Seorang teman tidak akan merusak sel-sel tubuh agan. Seorang teman tidak akan membuat anda mengidap kanker!
Terkadang untuk mengambil keputusan yang menguntungkan, ada pengorbanan yang harus agan lakukan.
Dalam hal ini, yang agan korbankan mungkin adalah kenikmatan agan merokok. Tapi apa yang akan agan dapatkan ketika berhenti merokok adalah tubuh yang lebih sehat, uang yang lebih banyak dan berbagai manfaat lainnya akan agan peroleh.
Dengan kemauan yang kuat dan strategi yang benar, tidak ada yang tidak bisa dilakukan, termasuk berhenti merokok.
Quote:

Sudah Terlalu Lama Merokok
Alasan ini sering muncul kepada para perokok yang sudah puluhan tahun merokok. Ia merasa sudah terlambat dan tidak ada gunanya lagi untuk berhenti merokok.
Bagaimana mengatasinya?
Pandangan bahwa setelah sekian lama menjadi perokok, tidak ada gunanya lagi berhenti jelas SALAH.
Meski agan sudah jadi perokok cukup lama, masih ada kemungkinan pemulihan kerusakan akibat merokok sebelumnya. Fungsi pembuluh darah akan pulih dengan cepat begitu perokok menghentikan kebiasaannya. Seperti yang sudah TS singgung di atas, tubuh manusia mampu menyaring, mengeluarkan dan mampu memperbaiki sel-sel yang telah rusak karena nikotin. Dan untuk memperbaikinya, tubuh memerlukan waktu dan dihentikannya pemakaian nikotin. Bagaimana tubuh bisa memperbaiki diri sementara agan terus memasukkan racun yang merusak tubuh?
Dalam sebuah penelitian terhadap 1.500 perokok, diketahui setahun setelah berhenti merokok, terjadi perbaikan pada pembuluh arteri yang disebabkan oleh asap rokok yang terhirup. Ini berarti, risiko terkena penyakit jantung koroner ikut menurun.
Penelitian lain menunjukkan, setelah 15 tahun berhenti merokok, risiko agan untuk terkena penyakit jantung hampir sama dengan mereka yang tidak pernah merokok.
Risiko untuk menderita penyakit-penyakit lain, seperti bronkitis, emfisema, dan kanker, juga berkurang. Selain itu, agan juga akan tampak dan merasa lebih muda, selain lebih bersemangat, lebih tahan, lebih kuat, dan keriput agan berkurang.

Inilah serangkaian perubahan tubuh yang akan terjadi begitu agan memutuskan mematikan rokok. Perubahan yang baik untuk kesehatan ini akan berlanjut terus.
- 20 menit setelah berhenti merokok, tekanan darah, denyut jantung dan aliran darah tepi membaik.
- 12 jam sesudahnya, kadar karbon monoksida dalam darah turun hingga menjadi normal.
- 24 jam, kinerja paru-paru membaik.
- 36 jam setelah berhenti, denyut nadi menjadi stabil.
- 48 jam setelah berhenti merokok, inda pengecap dan penciuman membaik.
- 2-12 minggu setelah berhenti, fungsi jantung meningkat, risiko serangan jantung mulai turun. Sistem aliran darah dan fungsi paru mulai membaik.
- 1-9 bulan setelah berhenti, keluhan batuk-batuk, nafas pendek-pendek (sesak) dan sulit bernapas, mulai berkurang.
- 1 tahun setelah berhenti, tekanan darah kembali normal, resiko untuk terjadinya jantung koroner berkurang setengahnya dibandingkan dengan perokok.
- 10 tahun, resiko kanker paru setengahnya dibanding perokok.
- 15 tahun setelah berhenti, resiko serangan jantung dan stroke turun ke level yang sama dengan yang bukan perokok
Jadi, tidak ada istilah terlambat untuk merperbaiki tubuh agan. Terlambat hanya akan terjadi jika rokok telah mematikan agan. Tinggalkan rokok sekarang, dan hiduplah lebih baik, lebih sehat.

Merasa Tidak Sendirian
Mungkin agan berpikir bahwa agan tidak sendirian, banyak sekali orang di luar sana yang juga perokok, jadi tidak masalah jika agan tidak berhenti merokok.
Bagaimana mengatasinya?
Ketika agan memutuskan untuk berhenti merokok, itu adalah keputusan agan, bukan keputusan orang lain.
Ketika agan berhasil berhenti merokok, yang memperoleh manfaatnya adalah agan, bukan orang lain.
Mungkin memang masih banyak perokok di luar sana, tapi jauh lebih banyak lagi yang bukan perokok.
Perokok adalah kaum minoritas. Di negara-negara maju, perokok tidak memperoleh kebebasannya untuk merokok hampir di semua tempat umum. Di Indonesia, aturan ini juga mulai diterapkan.
Agan tidak diperbolehkan merokok di tempat umum. Kalaupun ingin merokok, disediakan ruangan khusus untuk perokok. Contoh-contoh tersebut membuktikan bahwa jauh lebih banyak jumlah bukan perokok dibandingkan dengan perokok.
Faktanya, pasar utama rokok adalah di negara berkembang. Di negara maju, dengan tingkat pendidikan dan pengetahuan masyarakatnya yang lebih baik, rokok sudah ditinggalkan karena mereka tahu, dan sadar dengan bahaya yang diberikan rokok.

Mencontoh Perokok Lain
Ketika diberitahu tentang bahayanya merokok, perokok sering menyangkal seperti ini :
“ Si B sudah berumur sekian dan masih hidup, padahal ia seorang perokok. Artinya merokok tidak berbahaya”
Bagaimana mengatasinya?
Jika agan juga berpikir seperti itu. Cobalah pikir sebaliknya. Bagaimana jika “Si B” bukan perokok? Selain panjang umur, tentu saja ia akan lebih awet muda, lebih sehat dan memiliki kualitas hidup yang lebih baik.
Perokok yang panjang umur, tidak berarti ia sehat kan? Lagipula kasus perokok yang masih hidup walaupun sudah berumur, langka ditemukan. Cobalah bandingkan dengan rata-rata harapan hidup antara perokok dengan bukan perokok.


Saatnya Berhenti Merokok
Quote:
Kini, setelah tahu dampak-dampak buruk merokok, saatnya memperbaiki diri agan, memperbaiki kesehatan agan, menjauhi rokok untuk selama-lamanya.
Katakan pada diri agan :
“Saya ingin berhenti merokok karena saya tidak mau lagi diperbudak rokok. Saya ingin membuktikan bahwa saya adalah manusia merdeka yang bebas dari ketergantungan".
“Mulai saat ini saya bukan lagi perokok, dan saya BANGGA karenanya”
“Saya ingin hidup lebih sehat. Dan saya akan hidup lebih sehat tanpa rokok”
“Saya sudah berhenti meracuni satu-satunya tubuh yang dianugerahkan Tuhan kepada saya"

Cobalah untuk lebih menyayangi tubuh agan sendiri dengan berhenti merokok. Karena itu adalah satu-satunya tubuh yang agan punya.



Reaksi Tubuh di Awal Berhenti Merokok
Quote:
Dalam 2 minggu pertama berhenti merokok, agan akan mudah tersinggung, kurang bersemangat, ngantuk, sulit berkonsentrasi, lesu. Dan seperti ketika sedang flu, tidak banyak yang dapat agan perbuat selain menunggu sampai mereda dengan sendirinya. Bertahanlah, karena itu tandanya racun dalam rokok sudah mulai dibersihkan oleh tubuh. Yakinlah agan akan mampu melewatinya. Selama agan tidak menyerah dan kembali ke kebiasaan semula, reaksi ketergantungan itu akan hilang dalam waktu kurang dari sebulan.



Manfaat Berhenti Merokok
Quote:
Berikut ini beberapa contoh manfaat yang akan agan peroleh dengan berhenti merokok :

- Untuk menghindari resiko penyakit dan berbagai dampak lain akibat merokok seperti yang diuraikan di atas.
Kesehatan adalah aset agan yang paling berharga. Berdasarkan data yang terkumpul antara tahun 1995 dan 1999, Centers for Disease Control (CDC) memperkirakan perokok dewasa pria rata-rata kehilangan 13.2 tahun dari kehidupannya dan perokok dewasa wanita rata-rata kehilangan 14.5 tahun dari kehidupannya karena merokok.
- Mempunyai badan yang sehat dan bugar.
- Bernafas lebih mudah dan mempunyai stamina yang jauh lebih baik.
- Indra penciuman yang lebih baik.
- Batuk berdahak yang sering menyerang, akan hilang.
- Memiliki gigi yang lebih bersih, nafas, baju, kamar,rumah dan mobil yang tidak berbau.
- Tidur lebih nyenyak.
- Tidak lagi khawatir jika rokok tertinggal. Tidak perlu lagi mengkhawatirkan stok rokok yang habis saat ngaskus ditengah malam, tidak perlu lagi keluar tengah malam hanya untuk membeli dan menghisap racun ke dalam tubuh.
- Lebih bebas kemana saja. Tempat yang tadinya agan hindari sebagai perokok karena tidak diperbolehkan merokok, tidak perlu agan hindari lagi. Agan bebas kemana saja. Agan tidak akan lagi terganggu saat menonton film favorit di bioskop karena ingin merokok. Tidak lagi merasa dikucilkan lingkungan karena untuk merokok harus di tempat-tempat yang telah disediakan, dan tidak lagi sibuk mencari ruangan khusus untuk merokok saat berada di tempat umum.
- Lebih mudah mendekati cewe impian agan. Rokok diidentikkan dengan macho, cool, jantan, dan gaul. Padahal kenyataannya anggapan tersebut salah. Image tersebut sengaja ditanamkan perusahaan rokok untuk menarik para remaja yang mudah terpengaruh untuk merokok. Kenyataannya, justru sebaliknya, banyak orang yang menghindari perokok. Kebanyakan wanita bahkan membuat kriteria bahwa pasangannya harus bukanlah seorang perokok.
- Dengan berhenti merokok berarti agan menyelamatkan orang-orang di sekeliling agan yang tidak merokok, terutama anak-anak dan istri/suami/pacar agan.
- Memberi contoh teladan untuk keluarga. Ini menunjukkan bahwa kita memperhatikan kesehatan keluarga. Karena menjauhkan asap rokok dari rumah sehingga memberi memberi contoh kepada anak-anak kita nanti. Dan memberi kesempatan kita untuk dekat dengan anak-anak.
- Dan berbagai macam manfaat lainnya.
Quote:
Keuntungan dari sisi ekonomi tentu saja. Mari kita hitung-hitungan.
Misalkan saja kita menghabiskan Rp 7.000 sehari untuk membeli sebungkus rokok kretek filter lokal.
Ini berarti, dalam sebulan kita membelanjakan Rp 210.000 untuk rokok, sehingga dalam setahun mencapai Rp 2.520.000.
Sekarang kita hitung, berapa jumlah uang yang kita keluarkan selama hidup kita, bila kita terus merokok.
Kalau pada saat berusia 20 tahun, dan terus merokok sampai dengan usia 30 tahun, berarti kita menghisap rokok secara terus menerus selama 20 tahun. Dan bila dihitung, budget untuk rokok adalah: Rp 2.520.000 x 20 tahun = 50.400.000.
Itu pun dengan asumsi bahwa harga rokok selalu konstan dan tidak pernah naik. Niscayanya, harga rokok pasti naik setiap tahun. Kalau setiap tahun harga rokok naik sebesar 10 persen saja, maka dalam 20 tahun, bila dihitung-hitung, jumlah uang yang kita belanjakan untuk rokok bisa mencapai lebih dari Rp 60 juta.
Sekarang, apa yang terjadi bila kita berhenti merokok dan menabungkan uang jatah rokok tersebut?
Kalau misalnya kita menginvestasikan Rp 105 ribu per bulan tadi ke tabungan di bank yang memberikan bunga 10 persen per tahun, maka setelah 20 tahun (240 bulan), saldo tabungan kita akan lebih dari Rp 650 juta.
Selain kehilangan uang, kita pun harus ancang-ancang membayar biaya kesehatan yang cukup besar. Ini karena rokok bisa menyebabkan penyakit radang paru-paru, yang biasanya baru akan terasa ketika usia sekitar 50 - 60 tahun di mana daya tahan tubuh sudah jauh lebih rendah dibanding ketika masih berusia 30 tahunan. Pada saat ini, ongkos menginap di Rumah Sakit adalah sekitar Rp 250.000 per hari. Bila kita dirawat inap selama 10 hari saja, kita sudah akan menghabiskan sekitar Rp 2.500.000 hanya untuk membayar Rumah Sakit. Tapi bila radang paru-paru kita sudah cukup kronis, kita pun akan dirawat dalam waktu yang mungkin sangat lama di Rumah Sakit, sehingga biaya yang harus kita keluarkan untuk Rumah Sakit pun bisa menjadi sangat besar.
Selain itu, premi asuransi yang seorang perokok bayar bisa lebih mahal sekitar 10-20% dibanding dengan bukan perokok. Ini karena seorang perokok memiliki resiko kematian yang lebih besar disbanding mereka yang tidak merokok.
Terlihat disini, merokok seperti seperti membakar uang setiap hari dan membunuh diri secara perlahan-lahan bukan?



Tips Berhenti Merokok
Quote:
TS mencoba berbagi tips-tips yang mungkin akan membantu agan yang serius ingin berhenti merokok.
Cekidot gan.

1. Langsung berhenti. Berhenti merokok dengan mengurangi jumlah rokok atau mengganti dengan rokok kadar nikotin yang lebih rendah kurang efektif. Untuk mengikuti kebutuhan akan zat adiktif itu, perokok cenderung menyedot asap rokok secara lebih keras, lebih dalam, dan lebih lama.
Para perokok perlu merasakan nikotin bekerja, jadi ketika mereka mengisap rokok rendah nikotin, mereka mengisap lebih kuat dan lebih sering untuk mendapatkan dosis yang sama. Sayangnya, ketika agan mengisap rokok yang menyala secara lebih kuat, agan juga mengisap lebih banyak karbon monoksida. Hal ini akan memaksa tubuh agan membentuk lebih banyak hemoglobin, yang akan membuat darah agan lebih kental, yang meningkatkan resiko agan terserang stroke.

2. Rencanakan sebuah tanggal sebagai hari-H berhenti merokok. Sebelum sampai pada tanggal itu, singkirkan asbak, korek api, dan hal-hal yang bisa memicu agan kembali merokok. Baru setelah tiba pada tanggal itu, berhentilah merokok sama sekali. Umumkan kepada siapa pun bahwa agan akan berhenti merokok pada tanggal tersebut. Semakin banyak yang mendengar semakin bagus. Bahkan semakin bagus jika banyak yang meragukan niat agan tersebut.

3. Lakukan analisis atas kebiasaan-kebiasaan merokok yang telah dilakukan selama ini. Misalnya:
- Kapan waktu tersering agan merokok
- Kapan agan secara otomatis ingin merokok
- Pemicu keinginan untuk merokok, seperti stres, waktu kedatangan di tempat kerja dan lain-lain. indari pemicu ini atau jika itu tidak mungkin, rencanakan cara-cara alternatif untuk mengatasi pemicu.
Hasil analisis ini akan membantu dalam mengerem keinginan merokok.

4. Minum banyak air. Ini akan membantu menyiram nikotin dan bahan kimia lain dari tubuh agan, ditambah lagi dapat membantu mengurangi kecanduan dengan memenuhi "keinginan lisan" yang mungkin agan miliki.

5. Untuk mengatasi gejala putus zat, santaplah makanan rendah kalori.

6. Minum sari jeruk. Bagian paling sulit dari berhenti adalah ketika Anda harus mengatasi reaksi-reaksi akibat hilangnya asupan nikotin, dan ini bisa berlangsung selama satu atau dua pekan. Akan tetapi agan akan lebih mudah mengatasi reaksi-reaksi seperti mudah tersinggung, cemas, bingung, sulit konsentrasi, dan sulit tidur akibat penghentian asupan nikotin secara jauh lebih cepat apabila agan banyak meminum sari jeruk selama masa itu. Itu karena sari jeruk membuat urin agan lebih asam, jadi lebih cepat mengusir nikotin dari tubuh. Selain itu rasa jeruk dalam mulut bisa membuat agan merasa bahwa rokok tidak enak.

7. Untuk menyeimbangkan metabolisme tubuh yang berubah itu setelah agan tidak merokok, rajinlah olahraga.

8. Bersihkan gigi agan dan rasakan sensasi baru yang lebih sehat bagi mulut agan.
Menyikat gigi akan mengubah rasa dalam mulut dan membuat keinginan untuk merokok berkurang.

9. Kurangi tidur larut malam untuk menghindari merokok karena kantuk, mengusir rasa dingin, dan bosan yang muncul.

10. Mengubah kebiasaan sehari-hari. Kebiasaan seperti merokok setelah makan, dan sambil minum kopi cobalah di ubah. Buatlah kebiasaan baru. Seperti berjalan-jalan setelah makan, dan belajar menikmati kopi agan tanpa rokok.

11. Waspada pada hari-hari awal. Hari-hari awal akan terasa sangat berat. Cobalah mengalihkan perhatian.
Buat tangan dan mulut agan tetap sibuk misalnya dengan mengunyah permen karet bebas gula.

12. Sementara menjauhi bar dan kafe. Godaan terbesar untuk merokok lagi adalah ketika agan pergi ke bar atau kafe.

13. Sebisa mungkin berusaha menghindari berada diantara orang-orang yang merokok atau lingkungan yang tidak bebas rokok.

14. Ketika seseorang menawarkan rokok maka tolak dengan baik. Merasa kasihanlah pada mereka yang merokok. Jangan dengarkan mereka yang menganggap agan lebih rendah dari mereka jika tidak ikutan ngerokok. Karena dalam hati dan pikiran mereka yang waras mereka ingin berhenti merokok.

15. Lawanlah godaan untuk merokok, meski hanya satu hisapan saja. Satu hisapan akan mudah diikuti dengan hisapan-hisapan lain, dan upaya keras agan akan jadi sia-sia.

16. Kalau agan hampir menyerah, tundalah sepuluh menit lagi. Hasrat yang kuat itu akan padam. Kalau masih ingin merokok, tariklah napas dalam-dalam melalui mulut, lalu keluarkan secara perlahan dengan menyempitkan bibir agan. Ulangi 5-10 kali.

17. Yakinkan diri bahwa berhenti merokok sama sekali tidak sia-sia. Pikirkan kualitas hidup yang lebih baik jika bebas dari asap rokok dan cepat mati jika terus merokok.

18. Mintalah dukungan dari teman-teman dan keluarga, atau dari perkumpulan yang sama-sama ingin berhenti merokok.

19. Hubungi orang yang mendukung agan berhenti merokok saat agan ingin merokok.

20. Buat daftar semua alasan dan keuntungan dari berhenti merokok.
Saat agan merasa sangat ingin merokok, lihat kembali daftar alasan berhenti merokok yang agan tulis.

21. Gunakan uang yang seharusnya agan gunakan untuk membeli rokok itu untuk membeli hadiah kepada diri agan sendiri untuk menghargai usaha keras agan berhenti merokok.

22. Setelah berhenti, jangan pernah merokok lagi, tidak bahkan satu hisapan saja. Nikotin sangat kuat sehingga satu hisapan saja akan membuat kecanduan lagi. Tidak ada batas aman untuk boleh merokok lagi setelah berhenti, tidak walau sudah bertahun-tahun mampu lepas dari rokok. Satu hisapan saja, berarti agan telah memasukkan nikotin, zat beracun dan sangat membuat ketagihan, ke dalam tubuh agan.

23. Terakhir percaya pada diri sendiri. Percaya bahwa agan dapat berhenti. Pikirkan tentang beberapa hal yang paling sulit yang telah agan lakukan dalam hidup agan dan menyadari bahwa agan memiliki keberanian dan tekad untuk berhenti merokok.

Fakta Lucu tentang Google


Quote:
1.Google doodle yang pertama
Setiap orang pasti kenal dengan logo milik Google, simple dan begitu kita masuk halaman website google tersebut kita disambut dengan tulisan /logo Google yang cukup besar sehingga kita bisa mengingat logo Google tersebut dengan jelas. Tapi taukah kamu, google doodle pertama kali didesign dengan pesan berupa "out of office". Pada tahun 1998, Brin dan Page mengambil liburan akhir pekan mereka untuk pergi ke Burning Man Festival di Nevada. Burning Man doodle, didesign oleh orang-orang google dan ditaruh di homepage google, agar pengguna mengerti bahwa mereka sedang keluar dari kantor dan tidak dapat memperbaiki masalah-masalah teknis seperti crashnya server.
Quote:
2. Angka menarik dari Google IPO
Salah satu fakta menarik yang dimiliki Google adalah Google memiliki nilai sebesar $ 2.718.281.828, dimana angka tersebut merupakan sepuluh digit pertama dari matematika konstant yaitu "e".
Quote:
3. Tempat penyimpanan Google pertama kali terbuat dari LEGO
Tempat penyimpanan data yang dimiliki Google pertama kali terbuat dari LEGO, yang memiliki kapasitas penyimpanan sebesar 40 GB ( lebih kecil dari iPod Modern ).
Quote:
4. Tweet pertama Google

Tweet pertama Google dikirim pada bulan februari 2009, yang berisi "“I’m 01100110 01100101 01100101 01101100 01101001 01101110 01100111 00100000 01101100 01110101 01100011 01101011 01111001 00001010.” Bagi anda yang tidak mengerti bilangan biner, arti dari bilangan ini adalah "I'm Feeling Lucky".
Quote:
5. Google menyewa kambing
Google menyewa kambing, kalimat ini tidak hanya gurauan belaka, Google sengaja menyewa kambing-kambing dari California Grazing untuk mengurangi rumput-rumput yang ada di kantor Google. Google sengaja menyewa kambing-kambing ini karena menurut mereka kambing lebih ramah lingkungan dibanding dengan mesin pemotong rumput.
Quote:
6. Google memberi pengaruh terhadap bahasa
pada tahun 2006, Meriam Webster dan Oxford English Dictionary memasukan "Google" ke dalam kosakata yang ada dalam kamus mereka.
Quote:
7. Google adalah perusahaan pecinta anjing
Google adalah perusahaan yang sangat dekat dengan anjing, karena setiap karyawannya diperbolehkan membawa anjing ke kantor Google. Seperti anjing yang ada pada gambar diatas adalah anjing yang dimiliki oleh Urs Holzle, senior VP operation Google yang bernama Yoshka.
Quote:
8. "Swedish Fish" snack resmi pertama di Google
pada february, 1999, permen karet "Swedish Fish" menjadi snack yang diorder pertama untuk dinikmati di kantor Google.Google adalah industri yang memberikan karyawannya minuman dan snack secara gratis. Bukan hanya itu saja, Google memberikan makan sebanyak 3 kali sehari kepada karyawannya, dan selama musim panas karyawan Google dapat menikmati BBQ yang ada di kantor google. Tetapi jika anda bekerja sebagai karyawannya, anda tidak perlu kuatir jika anda takut gemuk. karena Google memiliki Google gym.
Quote:
9. Logo yang dimiliki Google tidak berada di tengah sampai 2001
Logo yang dimiliki Google tidak berada ditengah sampai pada 31 Maret 2001. Sebelumnya logo Google tersebut ada di posisi rata kiri, tidak beda jauh seperti logo yang dimiliki yahoo.
Quote:
10. Google memiliki Dinosaurus di kantornya
Untuk menghilangkan kejenuhan yang ada di kantor, Google sepertinya tidak berhenti membuat sesuatu yang unik di kantornya. Jika anda masuk ke dalam kantor Google, maka anda akan menemukan sebuah tulang dinosaurus berjenis T-rex yang diberi nama "Stan", yang ditaruh dihalaman kantor Google. Dapat dibayangkan betapa menyenangkannya menjadi bagian dari Google, karena hidup dalam lingkungan kantor Google pastinya akan jauh dari kejenuhan.

Foto Yang Mengejutkan Dunia

Spoiler for meninggal karena gempa bumi 2005:

Spoiler for biarawan terbakar:
Thích Quảng Đức seorang biksu Budha Vietnam yang membakar dirinya sampai mati di persimpangan jalan Saigon yang ramai pada 11 Juni 1963, sebagai protes terhadap penganiayaan umat Budha di Vietnam.
Spoiler for tentara irak:
Foto yang menunjukkan seorang tentara Irak yang terbakar di depan jendela truk yang hancur.
Spoiler for penguburan seorang anak:
Salah satu korban dari bencana industri terburuk di dunia yang dikenal dengan tragedi gas Bhopal, terjadi di sebuah pabrik pestisida Union Carbide di kota Bhopal, India pada 3 Desember 1984. Pabrik tersebut mengeluarkan gas dan racun yang memberikan dampak ke lebih dari 500.000 orang.
Spoiler for bocah sudan:
Seorang bocah Sudan diikuti oleh seekor burung pemakan bangkai di dekatnya. Sangat jelas bahwa anak itu hampir mati kelaparan, sementara burung nasar dengans abar menunggu anak tersebut mati sehingga mendapat makanannya. Tak seorang pun tahu apa yang terjadi pada anak tersebut, yang merangkak ke arah sebuah kamp makanan PBB. Fotografer Kevin Carter memenangkat Pulitzer Prize untuk gambar yang mengejutkan ini, tetapi akhirnya ia bunuh diri tiga bulan setelah ia mengambil foto tersebut. Mungkin ia tidah tahan dengan hinaan orang sekitarnya.

Lelucon Telucu Sedunia dan Akhirat(mungkin)

Beberapa orang pemburu tengah berburu di tengah hutan, ketika salah seorang dari mereka tiba-tiba terjatuh tak sadarkan diri di atas tanah. Kedua biji matanya tak terlihat dan sepertinya lelaki itu tak lagi bernapas.

Seorang pemburu yang lain kontan mengeluarkan ponselnya dan menelepon layanan gawat darurat.

"Temanku meninggal! Apa yang harus kulakukan?" serunya panik pada si operator.
"Anda tenang dulu. Saya akan membantu Anda. Pertama-tama pastikan apakah teman Anda sudah meninggal," ujar si operator dengan suara kalem menenangkan.

Hening sejenak, lalu tak lama kemudian terdengar bunyi tembakan.

Si pemburu kembali di sambungan dan ia pun berkata, " Oke. Selanjutnya bagaimana?"

Quote:
Penjelasan:
Di tahun 2002, setelah setahun penuh bekerja keras penuh suka cita dan rasa humor, para ilmuwan dari Laugh Lab di University of Hertfordshide, Inggris menyimpulkan bahwa ini adalah lelucon terbaik sepanjang sejarah. Orang-orang di seluruh dunia di minta untuk mengajukan dan mengategorikan sekumpulan lelucon dengan skala peringkat antara satu sampai lima. Beberapa lelucon ditolak karena dianggap terlalu kasar dan tidak 'mengena' jika di terjemahan ke bahasa lain. Pemenang dari lelucon ini adalah seorang Psikiater yang tinggal di Manchester, Inggris.

Misteri Bruce

1940 adalah tahun naga, pada tahun itu di suatu rumah sakit di San Fransisco lahirlah Lee Hsiao Lung. Dokter yang menangani kelahiran bayi itu, memberinya nama Inggris, Bruce. Demikianlah sang legenda terlahir.
Saat berusia 6 tahun Bruce kecil sudah berakting untuk pertama kalinya dalam film berjudul “A Beginning Of A Boy”. Hal ini tidak mengherankan karena ayahnya Lee Hoi Chun adalah seorang aktor film.
Spoiler for bruce Lee:


Sebenarnya Bruce adalah anak yang rapuh bahkan ia termasuk anak yang susah makan. Sehingga ketika dia terlibat perkelahian ala jalanan ia mengalami kekalahan. Waktu itu ia berumur 14 tahun. Setelah berdiskusi dengan ibunya, ia memutuskan belajar seni bela diri.


Jenis ilmu bela diri yang ia pelajari adalah Wing Chun, ia berguru dengan Sifu Yip Man. Ia juga berguru dengan master kungfu Siu Hon Sung. Biasanya dibutuhkan tiga minggu untuk menguasai 30 jurus Siu Hon Sung, Bruce Lee hanya memerlukan tiga malam saja. Disamping itu Bruce Lee juga mendapat ketrampilan anggar dari ayahnya. Ada satu hal unik, Bruce Lee tidak hanya mahir beladiri. Ternyata ia pintar menari cha-cha bahkan pada tahun 1958 ia berhasil meraih trophy Hongkong Cha-Cha Championship.


Seiring dengan berjalannya waktu, Bruce lee ingin sekali menguji keahlian kungfunya dalam perkelahian yang sesungguhnya. Maka ia pun terlibat dalam perkelahian jalanan. Polisi memberi peringatan kepada ibunya jika Bruce tidak menghentikan ulahnya maka ia akan ditahan. Lalu ayahnya membuat keputusan untuk mengirim Bruce ke Amerika agar menjadi orang yang lebih bertanggung jawab.Dengan berbekal 100 US$ berangkatlah ia ke tanah kelahirannya San Fransisco dengan kapal laut. Dalam perjalanan Bruce masih sempat mencari uang dengan memberi kursus tari cha-cha.


Di San Fransisco, Bruce dititipkan kepada teman ayahnya, Ruby Chow, pemilik sebuah restoran. Bruce pun ikut bekerja di restoran tersebut. Setelah menyelesaikan SMA, Bruce masih giat membina fisiknya. Baginya tidak cukup sekedar menjadi ahli seni bela diri yang baik, ia harus menjadi yang terbaik.


Bruce pun kemudian memutuskan untuk melanjutkan kuliah di Seattle dan mengambil jurusan filsafat. Di universitas tersebut ia bersua dengan sesama teman dari Asia bernama Taki Kimura Kimura pernah mengalami serangkaian serangan rasialis. Didasari belas kasihan, Bruce memotivasi Kimura untuk meningkatkan harga dirinya dengan cara melatih dia seni beladiri. Inilah cikal bakal sekolah seni beladiri kungfu dan tidak lama kemudian sekolah itu pun berdiri. Sekolah ini terbuka untuk umum atau bagi siapa saja yang berminat. Berbeda sekali dengan di Hong Kong. Di Hong Kong, kung fu adalah ilmu rahasia yang tidak boleh sembarangan diajarkan kepada orang. Hanya orang terhormat saja yang boleh mempelajari kung fu.


Tahun 1961 ia berjumpa dengan seorang gadis bernama Linda Emery. Mereka jatuh cinta, menikah, lalu lahirlah Brandon disusul Shannon dua tahun kemudian.


Tahun 1964, dalam suatu turnamen karate, Bruce mendemonstrasikan jurus pukulan satu inchi yang legendaris. Seorang producer acara televisi sangat terkesan dengan penampilan Bruce yang penuh intensitas dan konsentrasi. Lalu ia melakukan pendekatan pada pihak Bruce Lee. Setelah melalui screening test, akhirnya Bruce mendapat peran sebagai kato dalam film Green Hornet. Kato hanyalah peran pembantu dalam film itu, namun popularitasnya mengalahkan peran utamanya, terlebih di Hong Kong


Van Williams, bintang utama Green Hornet, menceritakan tentang banyaknya stunt-man terluka karena gerakan Bruce, akibatnya sukar mencari stunt-man yang bersedia bekerja dengan Bruce. Bruce juga memiliki gerakan yang teramat cepat untuk ditangkap oleh kamera sehingga Bruce terpaksa memperlambat pergerakannya.


Setelah proyek “Green Hornet” usai Bruce membuka sekolah kung fu lagi yang baru bernama “Lee Jun Fan, Gung Fu Institute”. Di tempat inilah Bruce Lee belajar menggunakan senjata nunchaku. Para pesohor pun belajar kung fu di tempat ini seperti Kareem Abdul-Jabbar, James Coburn, dan Steve McQueen. Popularitas Bruce pun meningkat dan ini menaikkan nilai seorang Bruce Lee, untuk satu sesi latihan selama satu jam harga yang ditetapkan 300US$.


Di sekolah yang baru itu pula lah Bruce menciptakan teknik Jeet Kune Do, teknik memotong serangan. Bruce berpendapat memotong serangan lebih baik dan lebih cepat dari pada menahan lalu melakukan serangan.


Tahun 1967, Bruce membintangi “A Man Called Ironside”, sebagai seorang master martial art, Bruce sering melakukan adegan berbahaya sendiri tanpa stunt-man. Karir filmnya terus berlanjut, sampai akhirnya ia bisa memenuhi apa yang dicita-citakan yaitu dibayar lebih mahal daripada Steve McQueen perfilm.


Dengan pertimbangan tertentu Bruce memutuskan melanjutkan karir filmnya di Hong Kong. Beberapa film dibintanginya, sekarang Bruce sudah dianggap sebagai pahlawan nasional. Tidak puas dengan itu semua, dia membuka perusahaan sendiri karena ia ingin menulis skenario, menyutradarai, sekaligus membintangi film selanjutnya. Lagi-lagi Bruce berhasil, beberapa film produksi perusahaannya laris manis di pasaran.


Setelah berbagai film dibuat dan berbagai kesuksesan diraih, pada tanggal 10 Mei 1973 Bruce tiba-tiba pingsan selama setengah jam saat mengisi dubbing untuk “Enter The Dragon”. Dokter memberinya resep Manatol, obat untuk mengatasi gejala brain swelling (pengembangan otak).


Pada 20 Juli 1973, Bruce berencana akan bertemu dengan Raymond Chow dan Betty Ting Pei, yang akan menjadi salah satu bintang dalam film “Game of Death”. Di rumah Betty, Bruce mengeluh sakit kepala kemudian dia meminum Aguagesic, obat sakit kepala yg biasa dikonsumsi Betty. Lalu Bruce merebahkan diri, saat tertidur ternyata serangan brain swelling datang kembali. Akhirnya Bruce meninggal di ruang gawat darurat RS Queen Elizabeth.


Misteri Di Balik Kematian Bruce Lee

Kabar kematian Bruce Lee sangat mengejutkan, bahkan banyak yang tidak percaya. Berbagai spekulasi tentang kematiannya bermunculan, seperti:

1. Dia dibunuh oleh gangster karena menolak membayar uang keamanan, suatu praktek yang lazim dalan dunia perfilman Hong Kong saat itu.

2. Dia dibunuh pendekar shaolin yang marah karena Bruce telah menyebarkan kung fu kepada semua orang di penjuru dunia
3. Bruce dikutuk karena telah membeli rumah berhantu
4. Bruce meninggal saat berselingkuh dengan Betty Ting Pei
5. Kebanyakan orang Cina yakin Bruce tewas karena terlalu keras berlatih kung fu

Terlepas dari spekulasi tersebut, fakta medis menyebutkan Bruce meninggal setelah mengalami koma karena Cerebral Edema, pembengkakan otak karena cairan yang berlebih.

Spoiler for makam bruce lee:


Berikut ada hal2 yg mungkin anda tidak tau mengenai Bruce Lee.


1. Bruce Lee memiliki cacat bawaan: kaki yang panjang sebelah dan testis yang besar sebelah.

2. Bruce Lee sebenarnya pake kacamata yg cukup tebal, dan dia menggunakan soft lens. Ternyata di Amerika soft lens udah ada dari jaman dahulu.
3. Bruce Lee bukan 100% Chinese, ibunya Grace Lee adalah blasteran chinese & german, jadi bisa dikatakan Bruce Lee memiliki 1/4 darah Jerman.
4. Bruce Lee pertama kali tampil dalam film pada umur 3 bulan. Ia dibawa ayahnya, seorang yg cukup terkenal dalam Chinese Opera untuk tampil pada film pertamanya.
5. Dalam suatu lelang, sebuah surat tulisan tangan Bruce Lee untuk memotivasi dirinya sendiri dgn judul “My Definite Chief Aim” terjual seharga US$29,500.
6. Kecepatan pukulan Bruce Lee adalah 1/500 detik dari jarak sekitar 1 meter ke targetnya.
7. Bruce Lee seorang yang sangat kuat untuk ukurannya, dia dapat melakukan pull up 50 kali dgn satu tangan. Bolo Yeung (aka Chong Li) yang segitu gede tidak pernah menang panco lawan Bruce Lee.
8. Bruce Lee dapat melakukan push up dgn satu tangan hanya dgn 2 jari (telunjuk dan jempol) dan terkadang dengan dua tangan, namun hanya menggunakan jempol saja.
9. Bruce Lee mempopulerkan teknik ‘one inch punch’ yaitu tinju dari jarak 1 inci, dan pada satu turnamen karate, dia mempraktekannya pada seorang juara judo asal Jepang yang memiliki berat sekitar 100 kg. Di sini terlihat pejudo itu ditinju dari jarak 1 inci sampai terangkat kedua kakinya dari lantai.
10. Pada umur 13 tahun Bruce Lee berguru pada Yip Man untuk belajar Wing Chun karena pada waktu itu ia ikut geng dan sering berantem dgn geng lain. Ia berpikir kalau teman2 gengnya sedang tidak bersamanya, bagaimana jika ia diserang rame2.
11. Ada tiga murid Bruce Lee yg pernah memenangkan World Karate Champion: Chuck Norris, Joe Lewis dan Mike Stone.
12. Di Amerika Bruce Lee mengajarkan kung fu kepada semua ras dgn tidak pilih2, dan karena itu dia ditantang oleh perguruan kung fu lain dgn tuduhan membocorkan rahasia Chinese Martial Art kepada ras lain. Bruce Lee menerima tantangan itu dan menghajar wakil dari perguruan tsb dalam waktu 3 menit. Bruce Lee kecewa, menurut dia perkelahian haruslah berlangsung dalam beberapa detik. Dari sini dia mulai berlatih lebih keras lagi, dan menemukan konsep “Jeet Kune Do”.
13. Film Dragon The Bruce Lee Story yg diperankan Jason Scott Lee adalah film yang sangat tidak akurat dalam menggambarkan cerita nyata Bruce Lee. Di film itu Bruce Lee ditendang punggungnya, menjadi lumpuh dan harus duduk di kursi roda. Dalam kejadian nyata, cedera Bruce Lee disebabkan karena ia berlatih dgn beban yg terlalu berat dan menyebabkan cedera tulang belakang, dan sebenarnya dia tidak pernah duduk di kursi roda.
14. Dalam istirahat dari cedera tulang belakangnya Bruce Lee selama 6 bulan, terciptalah buku “Tao of Jeet Kune Do” yg menjadi best seller.
15. Beberapa waktu sebelum kematian Bruce Lee, pa qua (sejenis jimat yg dipercaya dapat menangkal evil spirits) pada rumah Bruce Lee jatuh tertiup angin.

Planet Lain yang Punya Kehidupan

Untuk pertama kalinya, astronom akhirnya menemukan planet yang mirip Bumi di luar Tata Surya, sebuah planet ekstrasolar dengan radius 50% lebih besar dari bumi dan mampu memiliki air dalam bentuk cair. Penemuan ini memberi sebuah harapan baru dan sebuah langkah maju dalam usaha pencarian planet-planet yang bisa digolongkan sebagai planet layak huni. Dengan menggunakan teleskop ESO 3,6 m, tim pemburu planet dari Swiss, Perancis dan Portugal akhirnya menemukan super-Bumi yang massanya 5 kali massa Bumi dan mengorbit bintang katai merah, yang sebelumnya diketahui telah memiliki planet bermassa Neptunus. Para astronom juga menemukan bukti kuat yang menunjukkan indikasi keberadaan planet ketiga dengan massa 8 kali massa Bumi.


Planet Gliese 581 c

Spoiler for planet:


Exoplanet, itulah cara para astronom dalam menyebut planet yang berada disekitar bintang selain Matahari. Nah, exoplanet yang baru ditemukan ini merupakan exoplanet terkecil yang pernah ditemukan hingga saat ini dan ia bisa mengitari bintangnya hanya dalam 13 hari. Dan jaraknya juga 14 kali lebih dekat dari jarak Bumi -Matahari. Bintang induknya sendiri ternyata bukanlah bintang sekelas Matahari melainkan bintang katai merah yang lebih kecil, kebih dingin dan lebih redup dibanding Matahari. Itulah bintang Gliese 581, bintang yang menaungi si exoplanet mirip Bumi tersebut.


Si exoplanet yang mirip Bumi ini terletak di dalam area layak huni sang bintang (berada dalam habitable zone bintang – akan dibahas dalam artikel yang lain), daerah disekitar bintang dimana air yang berada pada area itu bisa berada dalam bentuk cairan. Exoplanet tersebut dinamakan Gliese 581 c yang artinya planet kedua yang bermukim di bintang Gliese 581. Planet pertama dalam extrasolar planet dinamakan dengan nama bintang dan diikuti indikasi b, bintang kedua indikasinya c dst.


Menurut Stephane Udry dari Geneva Observatory, mereka memperkirakan temperatur rata-rata super-Bumi ini antara 0 – 40 derajat Celcius, dan kondisi airnya masih dalam bentuk cairan. Selain itu radiusnya juga diperkirakan hanya 1,5 kali radius Bumi, dan dari pemodelannya bisa diperkirakan kalau planet ini merupakan planet batuan seperti Bumi atau bisa jadi Gliese 581 c adalah planet lautan.


Ditambahkan oleh Xavier Delfosse, salah satu anggota tim dari Perancis, kalau air dalam bentuk cair merupakan komponen yang sangat penting bagi kehidupan sepanjang yang kita ketahui. Dengan memiliki temperatur dan jarak yang relatif dekat seperti yang dimiliki Gliese 581 c, planet ini kemungkinan akan menjadi target penting dalam misi ruang angkasa di masa depan khususnya dalam hal pencarian kehidupan extra-terrestrial. Dan di dalam peta harta karun alam semesta, Gliese 581 c akan ditandai dengan X.


- perlu diingat perbandingan kehidupan itu sendiri akan selalu mengacu pada kehidupan di Bumi.-


Gilese 581

Spoiler for planet:


Bintang induk Gliese 581 merupakan satu diantara 100 bintang yang berada dekat dengan kita. Massa dan radiusnya hanya sepertiga massa Matahari. Planet katai merah seperti ini secara intrinsik memiliki kecerlangan setidaknya 50 kali lebih lemah dari Matahari. Bintang katai merah juga termasuk bintang yang umum ditemukan di dalam galaksi kita (Bimasakti) : diantara 100 bintang dekat dengan Matahari, 80 diantaranya berada di kelas ini.


Gl 581, atau Gliese 581, merupakan bintang ke 581 dalam urutan Katalog Gliese yang merupakan susunan bintang yang berada dalam jarak 25 parsecs (81,5 tahun cahaya) dari bintang. Katalog tersebut dibuat oleh Gliese dan diterbitkan pada tahun 1969 dan diperbaharui tahun 1991 oleh Gliese dan Jahreiss. Gliese 581 sendiri jaraknya 6,26 parsecs (22,66 tahun cahaya) berada di konstelasi Libra dan usianya 4,3 milyar tahun.


Menurut Xavier Bonfils dari Lisbon University, Bintang katai merah merupakan target ideal dalam pencarian planet bermassa kecil yang memiliki air dalam bentuk cair. Hal ini disebabkan karena bintang katai seperti ini memancarkan sedikit cahaya sehingga daerah layak huninya (habitable zone) berada lebih dekat dengan bintang dibanding planet-planet disekitar Matahari.


Planet-planet yang berada di daerah tersebut akan lebih mudah dideteksi dengan menggunakan metode kecepatan radial, metode yang paling sukses dalam pencarian dan deteksi exoplanet.


Planet Lainnya di Gliese 581

Spoiler for planet:


Dua tahun lalu, tim astronom yang sama juga menemukan planet yang mengelilingi Gliese 581. Planet yang dikenal dengan nama Gliese 581 b memiliki massa 15 massa Bumi, dan mirip dengan Neptunus. Ia mengorbit Gliese 581 hanya menghabiskan waktu 5,4 hari. Pada saat itu astronom juga sudah melihat adanya indikasi planet lain disekitar tempat itu. Dan setelah pencarian yang lebih lanjut, ditemukan planet super-Bumi, tapi bukan hanya itu, ada juga indikasi yang sangat jelas menunjukkan kalau ditempat itu ada planet ketiga. Planet ketiga tersebut memiliki massa 8 kali massa Bumi dan menyelesaikan putaran orbitnya dalam waktu 84 hari.


Sistem keplanetan di Gliese 581 sedikitnya telah memiliki 3 buah planet dengan massa kurang lebih 15 massa Bumi, dan ini bisa dikatakan merupakan sistem yang luar biasa. Selama ini pencarian exoplanet paling banyak dilakukan pada bintang yang sekelas Matahari.

Spoiler for planet:


Metode Pengamatan

Penemuan Gliese 581 c ini dilakukan dengan menggunakan metode kecepatan radial. Metode kecepatan radial mendeteksi perubahan kecepatan bintang induk yang diakibatkan oleh gaya gravitasi dari exoplanet (yang tak terlihat) saat ia mengorbit bintangnya. Evaluasi pengukuran kecepatan akan memberi deduksi tentang orbit planet, biasanya bisa diketahui periode dan jarak dari bintang, serta massa minimumnya. Secara statistik, massa minimum ini mendekati massa yang sebenarnya.

Penemuan ini dilakukan menggunakan spektograf HARPS (High Accuracy RAdial Velocity for the Planetary Searcher), teleskop ESO 3,6 m di La Silla, Chille. HARPS bisa mengukur kecepatan dengan presisi lebih baik dari 1 meter per detik (3,6 km/jam). Dalam pendeteksian ini, variasi kecepatan yang terdeteksi antara 2 dan 3 meter per detik atau setara dengan 9 km/jam. Dari 13 planet yang massanya dibawah 20 massa Bumi, 11 diantaranya ditemukan dengan HARPS.


Selain Gliese 581 c ada dua sistem lain yang memiliki massa kecil juga, yakni planet es yang mengitari OGLE-2005-BLG-390L, yang ditemukan dengan jaringan teleskop microlensing. Massa planet tersebut 5,5 massa Bumi. Namun planet tersebut orbitnya lebih jauh dari bintang induknya yang kecil dibanding jarak Gliese 581 c dengan bintangnya. Selain itu planet yang mengitari OGLE-2005-BLG-390L juga lebih dingin.


Planet lainnya memiliki massa minimum 5,89 massa Bumi (dengan kemungkinan massa benarnya 7,53 massa Bumi) dan periode orbitnya kurang dari 2 hari, hal ini menyebabkan si planet terlalu panas untuk masih memiliki air di permukaannya.


Penemuan Gliese 581 c memberi satu titik cerah dalam masalah pencarian planet-planet yg mirip Bumi didalam zona layak huni bintang. Tapi untuk tiba pada apakah ada kehidupan lain disana atau mungkinkah kita hidup disana masih ada banyak hal yang perlu dijawab.

Sejaran Jembatan Ampera


Pembangunan jembatan gerak ini dimulai pada bulan april 1962, setelah mendapat persetujuan dari presiden soekarno. Biaya pembangunannya diambil dari dana rampasan perang jepang dalam kata lain semua di tanggung oleh pemerintah jepang dari kontraktor dan pekerja.

Pada awalnya, jembatan sepanjang 1.177 meter dengan lebar 22 meter ini, dinamai jembatan bung karno. Menurut sejarawan djohan hanafiah, pemberian nama tersebut sebagai bentuk penghargaan kepada presiden ri pertama itu. Bung karno secara sungguh-sungguh memperjuangkan keinginan warga palembang, untuk memiliki sebuah jembatan di atas sungai musi.

Spoiler:










Pada saat bagian tengah jembatan diangkat, kapal dengan ukuran lebar 60 meter dan dengan tinggi maksimum 44,50 meter, bisa lewat mengarungi sungai musi. Bila bagian tengah jembatan ini tidak diangkat, tinggi kapal maksimum yang bisa lewat di bawah jembatan ampera hanya sembilan meter dari permukaan air sungai.Sejak tahun 1970, jembatan ampera sudah tidak lagi dinaikturunkan. Alasannya, waktu yang digunakan untuk mengangkat jembatan ini, yaitu sekitar 30 menit, dianggap mengganggu arus lalu lintas antara seberang ulu dan seberang ilir, dua daerah kota palembang yang dipisahkan oleh sungai musi.

Spoiler:










Jembatan ampera pernah direnovasi pada tahun 1981, dengan menghabiskan dana sekitar rp 850 juta. Renovasi dilakukan setelah muncul kekhawatiran akan ancaman kerusakan jembatan ampera bisa membuatnya ambruk.


Bersamaan dengan eforia reformasi tahun 1997, beberapa onderdil jembatan ini diketahui dipreteli pencuri. Pencurian dilakukan dengan memanjat menara jembatan, dan memotong beberapa onderdil jembatan yang sudah tidak berfungsi. Warna jembatan pun sudah mengalami 3 kali perubahan dari awal berdiri berwarna abu-abu terus tahun 1992 di ganti kuning dan terakhir di tahun 2002 menjadi merah sampai sekarang.